Cara Daftarkan Blog ke Google Analytics

Cara Daftarkan Blog ke Google Analytics dengan Menggunakan HTML

9to5google


Untuk mengetahui perkembangan dari blog yang dimiliki, hingga mencari tahu jumlah pengunjung yang singgah ke blog Anda, maka Anda bisa menggunakan Google Analytics. Hanya saja, sebelum Anda menggunakan layanan Google yang satu ini, terlebih dahulu Anda perlu mendaftarkan blog Anda dengan cara daftarkan blog ke Google Analytics berikut ini.

Pengertian dan Cara Daftarkan Blog ke Google Analytics

Google Analytics merupakan salah satu layanan dari Google yang bisa menampilkan data statistik mengenai jumlah pengunjung pada suatu web/blog. Dengan kata lain, dengan data statistik yang ditampilkan oleh layanan Google yang bisa diakses secara gratis ini, Anda bisa mengetahui sejauhmana kinerja dan perkembangan dari blog yang dimiliki.

Cara kerja dari Google Analytics yaitu dengan menelusuri jumlah pengunjung yang masuk ke website/blog Anda, yang dilakukan berdasarkan informasi yang didapatkan dari mesin pencari Google, iklan yang ditampilkan, layanan/jaringan pay-per-click, email marketing, dan yang lainnya.

Hanya saja, untuk menggunakan layanan Google yang satu ini, Anda diharuskan untuk mendaftarkan blog Anda terlebih dahulu ke layanan Google Analytics tersebut. Bagaimana caranya? Yuk intip cara daftarkan blog ke Google Analytics berikut ini!

Ingin Menggunakan Layanan Google Analytics? Daftarkan Dulu Blog Anda dengan Cara Berikut Ini!

Sebagaimana diketahui, Google Analytics merupakan salah satu solusi bagi Anda yang ingin mencari tahu kinerja dan perkembangan dari blog yang dimiliki. Khususnya bagi Anda yang menggunakan mesin pencari Google.

Dengan kata lain, Google Analytics adalah salah satu layanan yang bisa diakses secara gratis, bagi para pengguna mesin pencari Google, yang bisa digunakan untuk mencari tahu mengenai jumlah pengunjung dari sebuah blog/website.

Khusus untuk pengguna blog, cara daftarkan blog ke Google Analytics ini bisa dilakukan dengan melakukan sejumlah langkah-langkah yang disebutkan di bawah ini. Diantaranya:

Buka layanan Google Analytics

Lakukan Login dengan menggunakan username dan password dari akun Gmail yang Anda miliki

Jika Anda telah berada di halaman utama dari layanan Google tersebut, maka Anda bisa langsung mencari opsi add website profile. Kemudian klik opsi tersebut

Lanjutkan dengan menge-klik opsi add a profile for a new domain

Isi kolom kosong yang bertuliskan https:// dengan URL dari blog yang Anda miliki

Lanjutkan dengan menge-klik opsi continue

Pada tahap ini, Anda pastinya akan melihat beberapa kode (tracking code). Langkah yang perlu Anda lakuka yaitu dengan menyalin kode tersebut dengan cara menge-klik CTRL + C, secara bersamaan (copy)

Jika kode tersebut telah Anda salin (copy), maka selanjutnya Anda bisa masuk ke blog Anda, dan menempelkan (paste) kode tersebut pada kolom HTML yang ada pada blog Anda. Misalnya pada platform Blogger.com, Anda bisa masuk ke menu setelan, kemudian pilih menu template, kemudian klik opsi edit HTML, lalu tempelkan (paste) kode yang telah Anda salin sebelumnya, tepat di tengah-tengah, yang ditempelkan diantara </head> tag, dan juga kode HTML yang telah ada sebelumnya

Dengan melakukan cara daftarkan blog ke Google Analytics diatas dengan benar, maka kini Anda sudah bisa menggunakan Google Analytics. Khususnya yang bisa Anda gunakan untuk mengetahui sejauhmana perkembangan dari blog yang dimiliki, yang bisa  dilihat dari jumlah pengunjung yang singgah di blog Anda.

Posting Komentar

Berkomentar Lah Dengan Sopan.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال